Baca: Cara Membuat Bakso Bakar dengan Mudah
Bahan-bahan untuk Membuat Bakso Cuanki
Untuk membuat bakso khas Bandung ini, diperlukan beberapa bahan dan bumbu. Pertama, persiapkan bahan-bahan terlebih dahulu yaitu:- Daging ikan tenggiri 1 kg
- Tepung kanji tani 300 gram
- Putih telur 1 buah
- Telur utuh 1 buah
- Tahu 10 buah (potong dengan bentuk diagonal)
- Garam 4 sendok
- Gula pasir 1 sendok
- Air es 700 ml
- Merica 1 sendok
Bahan Bumbu Halus untuk Membuat Kuah
Bahan-bahan lain juga diperlukan. Kali ini untuk membuat kuah. Apa saja bumbunya? Ada 7 macam bumbu yang perlu dipersiapkan, yaitu:
- Kaldu ayam 2 liter
- Gula pasir. Banyaknya menyesuaikan selera manis masing-masing
- Merica secukupnya
- Bawang merah dan bawang putih (haluskan dengan diulek)
- Jahe yang sudah dimemarkan
- Garam juga harus dimemarkan
Bahan Pelengkap Lainnya
Masih ada lagi bahan-bahan lain untuk melengkapinya agar bakso cuanki khas Bandung ini lebih lezat. Bahan-bahan pelengkap yang dimaksud adalah:
- Bakso sapi
- Seledri (iris hingga halus)
- Sawi hijau yang direbus
- Bawang daun yang diiris halus
- Jeruk nipis
- Sambal cabe rawit atau yang lebih pedas
- Bawang goreng
Baca: Resep Pentol Bakso untuk Pemula
Langkah-langkah untuk Membuat Bakso Cuanki Khas Bandung
Setelah semua bahan dan bumbu disiapkan, kini kita bisa mulai praktek membuat baksonya. Caranya tidaklah sesulit yang kita bayangkan. Hanya perlu mengikuti beberapa langkah berikut ini:1. Pertama, campurkanlah ikan tenggiri dan air es kemudian aduk sampai merata. Lalu, tambah garam, merica dan gula pasir dan aduk merata. Kemudian, tambahkan putih telur & adonan hingga menjadi sempurna. Setelah itu, pindah ke wadah yang lebih besar, sambil terus diaduk dan masukkan tepung kanji perlahan-lahan sedikit demi sedikit. Adonan jangan sampai terlalu keras. Setelah selesai, masukkan ke food processor.
2. Untuk membuat isi tahu, bikin adonan dengan ikan teri dicampur irisan bawang, air dan kerokan tahu. Aduk semuanya secara menyeluruh sampai seperti bubur. Masukkan adonan ke tahu yang sudah dibelah dan rebus sampai matang hingga adonan habis.
3. Untuk membuat bakwan, campur adonan ikan tenggiri dan masukkan bawang daun yang sudah diiris ke dalam adonan. Kemudian, aduk sampai rata. Lalu, ambil pangsit dan masukkan adonan ke dalamnya. Bungkus & kukus sampai matang. Sisa dari adonan dapat dibikin tekwan dengan membuat bulatan dan masukkan ke freezer.
4. Untuk kuahnya, masukkan air kaldu ke panci & tambahkan jahe. Masak hingga matang dan masukkan bawang merah & putih lalu aduk rata. Tambah penyedap rasa bila perlu.
5. Untuk penyajian, siapkan mangkuk dulu. Masukkan potongan batagor, bakwan, bakso sapi dan kuahnya ke mangkuk. Terakhir, taburi bawang goreng & seledri.
Cukup simple, bukan? Itulah cara membuat bakso cuanki. Kini, kalian bisa membuatnya di rumah atau bahkan buka usaha bakso khas Bandung ini. Dengan bahan di atas, kita bisa membuat:
Jumlah porsi : 20 hingga 30 porsi
Persiapan : 1 jam
Lama memasak : 2 hingga 3 jam
Baca: Belajar Membuat Bakso Setan
0 komentar