Resep Bakso Granat Pedas

Ketika kita ingin makan makanan seger serta panas, biasanya kita akan teringat bakso. Tentu ada banyak jenis masakan dari daging ini namun ada satu resep yang biasanya banyak disukai karena porsinya, yaitu bakso granat. Disebut granat karena memiliki ukuran gelinding yang sangat besar. Ukuran ini cocok untuk mereka para pecinta makanan memiliki napsu makan besar atau perutnya lebar. Untuk anda para pecinta doyan makan, tentu besarnya gelinding bakso ini akan membuat anda tergiur. Jika anda ingin memasaknya, saya akan berbagi resep bakso granat pedas bagi anda. Resep ini cocok bagi mereka yang suka makanan panas serta pedas tentunya.


Baca: Resep Kuah Bakso Sapi untuk 20 Porsi

Bahan Yang Perlu Disiapkan

Pada kesempatan penjelasan, tidak akan tangung-tanggung, saya akan berbagi tips membuat resep ini untuk 20 orang sekaligus. Tentu porsi yang akan dijelaskan akan sangat bagus dan bermanfaat untuk anda terutama bagi para calon pembuka warung atau memiliki hajatan besar dan merencanakan granat ini sebagai menu makanan mereka. Berikut adalah bahan diperlukan.
- 1 kg cabai rawit
- 10 kg daging sapi
- 1,5 kg tapioca
- 20 sendok teh garam
- 60 sendok makan bawang goreng putih
- 3 kg es batu
- 10 sendok teh lada bubuk

Itu bahan digunakan untuk membuat bakso anda. Setelah siap, lanjutkan dengan menyiapkan bahan untuk kuah. Untuk kuah, inilah persiapan yang perlu dilakukan.
- 12 Liter Air kaldu
- 12 sendok makan bawang merah digoreng
- 12 bawang putih (suing)
- 8 sendok makan minyak
- 2 sendok teh merica (bubuk)
- Garam

Baca: Cara Membuat Bakso Ikan Tenggiri Yang Gurih Dan Lezat

Cara membuat resep dari bakso granat:

1. Pada tahap pertama, pembuatan dimulai dengan menggiling daging yang sudah anda siapkan. Gilinglah daging sampai lembut beserta es batu dengan menggunakan food processor, setelah itu, tambahkan garam, tapioka, serta bawang putih saat digiling guna memberikan rasa dan melengketkan daging.

2. Sambil menunggu adonan jadi, lanjutkan dengan mengambil panci dan berikan air hangat ke panci tersebut. Setelah itu, ambil sepertiga adonan dan masukkan irisan cabai pada adonan serta aduk sampai cabai tercampur rata.

3. Adonan cabai akan menjadi bagian pedas di tengah, jadi, bulati adonan tadi kecil-kecil sesuai ukuran yang diinginkan, kemudian balut dengan adonan tanpa capai. Buatlah menjadi 20 butir sesuai dengan porsi yang sudah anda persiapkan.

4. Proses mengeraskan bakso bisa dilakukan menggunakan air biasa. Didihkan air kemudian masukan butiran yang sudah dibuat tadi. Tunggu sampai setiap butir mengambang yang menandakan sudah masak serta siap santap.

5. Setelah, mengambang, tiriskanlah butiran tersebut agar bumbu tidak segera hilang dan menjaga rasa bakso agar tetap bagus.

6. Sembari menunggu terapung, buat kuah anda. Masaklah kaldu ayam. Campurkan semua bahan untuk kuah dalam air kaldu namun jangan lupa menggoreng bawang merah dan mengulek bawang putih.

7. Ambilah mangkuk dan mulai tata pemanis bakso seperti mie bihun ataupun slada atau pangsit untuk memberikan sentuhan sempurna pada bakso tersebut.

Seperti deskripsi lengkap diatas, langkah serta bahan digunakan untuk resep bakso granat tidaklah sulit didapat. Untuk jumlah besar, anda diwajibkan untuk mempersiapkan jumlah bahan dalam jumlah besar pula agar mencukupi. Resep ini akan memakan waktu sekitar 3 jam dimulai dari persiapan sampai proses memasak bahan sampai matang. Sebaiknya kamu mengajak teman atau saudara agar tidak terlalu lelah menangani pembuatan resep ini.

Menghasilkan : 30 mangkok
Porsi : 30 orang
Waktu persiapan : 30 menit -1 jam
Lama masak :
3 jam

Baca: Resep Bakso Sapi Kenyal Alami

0 komentar