Cara membuat bakso tusuk biasa dan bakso tusuk bakar

Jika anda menikmati bakso, pasti yang sering adalah bakso dengan kuah dan dicampur dengan beragam jenis mie. Biasanya bihun ataupun mie telor, lalu ditambahkan kecap, saus dan sambal. Namun sekarang anda juga bisa menemukan jajanan bakso dengan kemasan lainnya, yaitu bakso tusuk. Bakso tusuk ini biasanya sangat disukai anak-anak, karena mudah untuk dikonsumsi dan tidak repot dengan kuah dan mangkok yang panas. Hanya dengan menggunakan tusuk sate, anak-anak bisa menikmati bakso ini seperti mereka mengkonsumsi sate ayam atau sate kambing.


Jajanan jenis ini biasanya memang banyak dijual di sekolah-sekolah dan dijual dengan harga yang murah. Namun kita sebagai orang tua harus tetap waspada, jangan sampai jajanan yang disenangi anak-anak dan dijual murah ini justru bisa membahayakan anak. Salah satu caranya adalah dengan membuat kreasi bakso tusuk kita sendiri.

Bakso tusuk sendiri ada beragam varian dan kreasi. Dalam artikel ini, kami akan membahas mengenai cara pembuatan bakso tusuk bakar dan bakso tusuk yang seperti cilok. Berikut ulasannya.

Baca: Resep buat bakso spesial untuk hidangan anda dan keluarga

Cara membuat bakso tusuk bakar

Untuk membuat bakso tusuk bakar, yang harus dipersiapkan adalah:

Bahan-bahan yang diperlukan:
- 4 siung bawang merah atau sesuai dengan selera
- 2 siung bawang putih atau sesuai dengan selera
- Cabe rawi, sesuai dengan selera
- Cabe merah, sesuai dengan selera
- Kecap manis, sesuai dengan selera
- Garam secukupnya
- Air bersih secukupnya
- Kacang tanah, bersihkan dan goreng terlebih dahulu
- Gula merah secukupnya
- Bakso sapi sedang, sesuaikan untuk membuat 20 porsi atau 20 tusuk (1 tusuk bisa berisi 4 hingga 5 bakso sapi ukuran sedang)
- Tusuk sate secukupnya

Langkah-langkah pembuatannya adalah sebagai berikut:
1. Rebus bakso yang sudah dipersiapkan hingga matang, lalu angkat dan tiriskan hingga kering dalam wadah lain

2. Buat bumbu atau sambal pedas untuk bakso bakar

3. Ulek bumbu, yaitu bawang merah, bawang putih, cabai merah, cabai rawit. Tambahkan garam secukupnya dan ulek hingga bumbu menjadi halus

4. Siapkan wajan, masukkan sedikit minyak. Tumis bumbu halus tersebut dengan api kecil. Tumis hingga bumbu mengeluarkan aroma harum

5. Selagi menumis bumbu, tambahkan kecap manis, gula merah dan juga garam secukupnya

6. Tusukkan bakso-bakso yang sudah ditiriskan tadi ke dalam tusuk sate. Dalam satu tusuk sate, bisa berisi 4 hingga 5 bakso

7. Siapkan tungku pembakar

8. Bakar bakso yang telah ditusuk di tusukan sate, lalu oleskan bumbu yang telah ditumis selagi dibakar. Tunggu hingga bumbunya meresap

9. Angkat dan sajikan, bakso bakar siap untuk dinikmati

Baca: Resep bakso telur spesial

Cara membuat bakso tusuk

Selain bakso tusuk bakar, anda juga bisa membuat bakso tusuk kreasi lainnya. Bakso tusuk ini biasanya disebut juga dengan cilok. Cara membuatnya adalah sebagai berikut:

Bahan-bahan yang diperlukan:
- Daging ayam
- Tepung kanji
- 5 siung bawang putih
- 3 butir telur
- Garam, gula, merica secukupnya (sebagai bahan penyedap)
- Air secukupnya

Langkah-langkah pembuatannya adalah:
1. Campur semua bahan dan aduk rata. Bisa menggunakan food processor supaya cepat dan teraduk rata

2. Tambah air es atau es batu agar terasa kenyal

3. Kemudian masak air sampai mendidih, setelah mendidih kecilkan

4. Lalu bulat-bulatkan adonan bakso sesuai keinginan dan dimasukkan ke dalam air mendidih hingga mengapung (tandanya bakso sudah matang)

5. Terakhir sajikan bakso bersama saos cabe dan kecap agar bakso terasa pedas manis

6. Bakso tusuk siap untuk disajikan

Itulah cara membuat bakso tusuk yang bisa anda sajikan untuk anak dan keluarga anda.

Menghasilkan: 40 tusuk
Porsi : 20 orang
Waktu persiapan: 1 jam
Lama masak: 2 jam

Baca: Resep Mantab Level Super Bakso Pedas Untuk Keluarga


0 komentar