Step By Step Membuat Bakso Bakar Sendiri Di Rumah, Praktis Banget!

Mendengar kata 'bakso' apa yang terlintas dibenak kamu? Nikmat, sedap, kuah yang hangat dan tak tergantikan, apalagi cuaca hujan dan dingin seperti ini, aduh bikin ngilerr ya. Bakso memang menjadi kuliner yang banyak diminati, pria wanita orang tua hingga anak-anak menyukai kuliner yang satu ini. Bakso juga menjadi kuliner yang dapat dijangkau semua kalangan, orang berdompet tipis dan orang berdompet tebal dapat membelinya. Semakin majunya jaman, membuat pedagang bakso memberikan banyak inovasi bagi dagangannya. Banyak sekali variasi bakso yang menarik dan patut dicoba, seperti bakso mangkok, bakso beranak hingga bakso bakar.


Yap! Bakso ternyata nikmat juga bila disajikan tanpa hadirnya kuah. Kelezatan rasanya membuat namanya langsung melejit begitu saja. Bahkan kini banyak pedagang keliling yang menjajakan bakso bakar dan ramai akan peminat. Apakah kamu juga berminat ingin membuat bakso bakar sendiri di rumah?

Baca: Intip Yuk Resep Rahasia Bakso Boedjangan Yang Lumer Dimulut!

Cara membuat bakso bakar di rumah

Alat yang diperlukan
- Tusuk sate
- Panggangan atau bakaran anti lengket dapat pula menggunakan teflon
- Arang
- Kipas

Bahan yang diperlukan
- 1 kg Bakso sapi halus yang sudah jadi (pilih bakso berkualitas agar rasanya lebih enak)
- 3 siung bawang putih yang sudah dihaluskan
- 3 sdm saus cabai
- Cabai yang sudah dihaluskan (optional bila ingin lebih pedas)
- 3 sdm saus tomat
- 6 sdm kecap manis
- 1 bungkus merica bubuk
- Garam secukupnya

Baca: Resep Rahasia Cara Membuat Bakso Beranak Sendiri Di Rumah

Persiapan
A.Persiapan bakso
Sebelum mulai membuat bakso bakar, terlebih dahulu rebus bakso. Bila bakso telah terangkat keatas, tandanya bakso telah matang sempurna, angkat dan tiriskan. Setelah bakso dingin, persiapkan tusuk sate, dan tusuklah bakso. Satu tusuk dapat diisi 4 butir bakso, jangan terlalu banyak dan jangan terlalu sedikit. Sedikit tambahan optional, agar tampilan bakso bakar semakin cantik, dapat diselingi dengan paprika potong atau cabai potong.

B. Persiapan bumbu oles
Setelah bakso selesai ditusuk menjadi seperti sate, siapkan bumbu olesannya terlebih dahulu. campur semua bumbu dan sisihkan.

C. Persiapan alat bakar
Persiapan selanjutnya adalah panggangan atau bakaran yang akan dipergunakan untuk membakar bakso. Bila menggunakan teflon berilah mentega dipermukaan teflon. Bila menggunakan arang pastikan arang sudah menyala.

Cara membuat bakso bakar

Setelah semua persiapan selesai dilakukan, saatnya kita eksekusi untuk membakar bakso.

1. Ambil beberapa tusuk bakso dan celupkan kedalam bumbu olesan, bakar diatas bakaran atau teflon. Jangan lupa sambil dibolak balik.

2. Bakar hingga merata sebentar saja, angkat dan kembali olesi menggunakan bumbu. Barulah dibakar hingga matang sempurna, tak lupa dibolakbalik agar tidak gosong.

3. Ulangi langkah-langkah tersebut hingga semua sate habis.

Nah bakso yang telah dibakar siap disajikan, akan lebih nikmat bila ditambahkan dengan kecap serta saus cabai yang pedas. Membuat sendiri di rumah tentu lebih terjaga kebersihannya, sebab bakso bakar banyak disukai anak-anak. Selain itu membuat anak tidak perlu jajan diluar.

Ternyata sangat mudah bukan dalam membuat bakso bakar tersebut? baru membicarakannya saja sudah membuat air liyur menetes kemana-mana, yakin para ibu nggak pengen buat? Sebentar lagi kan umat islam akan merayakan Idul Adha, sate bakso ini dapat jadi inspirasi olahan daging sapi buat para ibu nih. Semoga bermanfaat dan menambah informasi bagi anda, selamat mencoba dan terima kasih telah membaca.

Menghasilkan : 60 tusuk
Porsi : 30 orang
Waktu persiapan : 2-3 jam
Lama memasak : 1,5 jam

Baca: Resep Rahasia Dapur Nenek, Bakso Ayam Kenyal Dan Nikmat

0 komentar